Cibubur, Jum'at, 301009
Bete
Oleh: Mohamad Isthori
Perasaan-perasaan dalam diri manusia senantiasa berubah-ubah. Kadang gembira, kadang bersedih, kadang susah, kadang mudah, kadang senang, tapi kadang juga merasa bete (bosan total).
Mengapa seseorang bisa merasakan bete? Lalu bagaimanakah agar kita tidak merasakan bete?
Perasaan bete bisa muncul karena kita melakukan berbagai macam aktivitas secara berulang kali namun kita tidak mampu mengambil hikmahnya dan tidak bisa memaknainya.
Atau bisa juga kebetean muncul karena apa yang kita harapkan ternyata tidak sesuai dengan kenyataan. Padahal kita sudah menunggu sangat lama. Tapi harapan tak kunjung datang.
Namun bete bukanlah suatu yang harus dihindari. Tapi ia justru harus dihadapi. Semakin kita menghindari bete maka kita akan semakin merasa jenuh.
Banyak orang menghindari dan berusaha menghilangkan bete dengan cara tidur-makan, tidur-makan. Kalau kita kayak gitu terus, maka insya Allah kita akan semakin bete.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar