Oleh Ladrang Rampak
Panuluh pada 24 Januari 2013 pukul 10:54 ·
“Enam Jalan Revolusi”
(Orasi Budaya: Merajut Kembali
Nusantara,
Taman Ismail Marzuki Jakarta, 15
Januari 2013)
Oleh : Muhammad Ainun Nadjib
Aktifis nasionalis bertemu
bersama-sama pada hari ini, terus nanti 2014 masih ada pemilu, berarti khayalan
pertemuan ini. Kalau dalam waktu 1-2 tahun belum ada penjebolan konstitusi dan
undang-undang yang anti rakyat dan anti nasionalisme dan kemudian kembali
kepada posisi 17 Agustus 1945, dalam waktu 1-2 tahun, apapun caranya, maka
pertemuan ini adalah pertemuan takhayul.
[Ha...ha...ha...]
Saya mohon maaf atas… Jadi gini
saya mohon maaf sama mas-mas yang babak kedua. Karena saya tadi, kemarin saya
di Pancor, di Lombok Timur. Ya biasalah ketemu orang kecil disana, 3-4 ribu
siang malam, terus nanti malam saya harus di GOR Mataram. Jadi, mau gak mau,
saya belum punya kewenangan untuk menunda flight Garuda
sehingga saya harus cepet-cepet, setelah jam 12 ini lari ke bandara.
[Ha...ha...ha...]