Selasa, 10 Februari 2015

Sekolah Adalah Hal Biasa yang Manusiawi

Oleh: EAN

Bagi Pak Toto sekolah adalah hal biasa yang manusiawi. Hal yang tidak biasa justru dipertunjukkan oleh sebagian besar sekolah-sekolah kita hari-hari ini. Antara lain:

(1) Desain sekolah seperti penjara (gedung terisolasi dari masyarakat dengan pagar tinggi dan penjagaan ketat dari Satpam)

(2) Belajar materi yang tidak berkaitan dengan kebutuhan hidup riil anak didik dan banyak membebani

(3) Pembelajaran banyak yang tidak membangun nalar kritis dan rasa ingin tahu serta keberanian anak didik

(4) Biaya sekolah mahal.


Ironisnya selama ini semua hal tersebut dianggap lazim dan wajar. Makin lama sekolah makin berlomba-lomba membangun gedung mewah yang terpisah dari masyarakat. Alasannya untuk menjaga konsentrasi belajar dan kedisiplinan. Materi yang dipelajari namun tidak berkaitan dengan kebutuhan hidup riil anak juga tetap diberikan dengan dalih “pasti suatu saat nanti akan berguna, terutama jika studi lanjut”. Dari tahun ke tahun sekolah-sekolah justru menjadi lembaga pengkebiri imajinasi, potensi, dan otentisitas diri anak-anak.

Bagaimana menurutmu tentang wajah anak-anak negeri ini, untuk mendapatkan suatu ilmu, mereka bertaruh nyawa di atas jembatan panjang yang mulai putus? Ini foto/gambar murni wajah anak-anak negeri nuswantoro. Met bejuang ya anak negeri, jangan takut ya, Allah akan manaungi, menjaga dan menemani bagi orang yg berbuat baik, oke.

Wassalam.


Sumber: Muhson Arrosyid [FB]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar