Selasa, 31 Maret 2009

Ilmu Amal dan Amalan Ilmu

Kamis, 260309

Ilmu Amal dan Amalan Ilmu

Oleh: Mohamad Istihori

Ilmu itu bukan berfungsi sebagai "vitamin" atau "nutrisi" akal saja, namun dalam Islam, ilmu adalah suatu unsur yang mampu memberikan pencerahan kepada jiwa atau spiritual kita.

Dan, yang paling penting adalah ilmu sebagai landasan dasar dan faktor pendorong kita dalam melakukan amal sholeh.

"Al 'ilmu bilaa 'amalin kasyajarin bilaa tsamarin."
Ilmu tanpa amal bagaikan pohon tanpa buah."
Ilmu dan amal merupakan dua hal yang tak bisa dipisahkan bagaikan dua sisi mata uang. Orang tidak bisa cari ilmuuu saja tanpa beramal. Dan, di saat lain orang juga nggak bisa dong beramaaal aja tanpa memperbarui ilmunya.

Ilmu dan amal itu juga bagaikan ban belakang dengan ban depan sebuah kendaraan. Mereka berdua berjalan bersamaan. Saling melengkapi satu sama lainnya.

Orang yang berilmu dituntut untuk mengamalkan ilmunya. Orang yang beramal diharuskan menghayati amalannya dengan ilmu. Karena amal tanpa ada penghayatan ilmu hanya sebuah ritual belaka.

Orang yang sholat tapi tidak memahami ilmu sholat tetap saja akan melakukan perbuatan keji dan mungkar. Orang berzakat tanpa ilmu tetap saja tidak memiliki kepekaan sosial terhadap masyarakat sekitar lingkungannya.

Bahkan orang haji yang tidak punya ilmu hakikiat haji tidak akan memahami nilai universalitas dalam haji. Sehingga dia tetap saja fanatik terhadap ideologinya sendiri tanpa memiliki kemampuan untuk bergaul dengan orang yang memiliki ideologi, pemahaman, dan keyakinan yang berbeda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar